Rapat Kerja FE UWM Fokus Program Kerja yang Kompetitif

Rancangan program kerja yang kompetitif penting bagi organisasi dalam menghadapi tantangan zaman yang terus berkembang. Program kerja yang cermat dan inovatif akan membantu mencapai visi dan misi dengan lebih efisien. Hal ini disampaikan Rektor Universitas Widya Mataram (UWM) Prof. Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec. saat membuka rapat kerja Fakultas Ekonomi (FE) UWM pada Senin (24/7) di Kampus Terpadu UWM, Banyuraden, Gamping, Sleman. Hadir dalam acara ini Wakil Rektor (WR) I Dr, Jumadi, S.E., M.M., WR II Dyah Titin Laswati, S.T.P., M.P., WR III Puji Qomariyah, S.Sos., M.Si.

Lebih lanjut, mantan Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta (APTISI) ini menekankan bahwa FE harus menjadi fakultas yang besar, dengan cara peningkatan competitiveness dengan kerja-kerja professional. “Dosen Program Studi (Prodi) harus berperan aktif dalam sosialisasi dan memasarkan keberadaan FE khususnya dan Universitas Widya Mataram umumnya,” kata mantan Ketua Forum Rektor ini.

Dekan FE UWM Drs. Samsul Bakri, M.M. menyampaikan target yang akan dicapai untuk tahun 2023/2024 yaitu membuka dua program studi baru yaitu S1 Bisnis Pariwisata dan S2 Magister Manajemen.

Rapat kerja ini diikuti oleh Wakil Dekan (WD) I Kristiana Sri Utami, S.E., M.M., WD II Niken Permata Sari, S.E., M.Sc., Ketua Prodi (Kaprodi) Manajemen Ascasaputra Aditya, S.E., M.B.A., Kaprodi Akuntansi Wuku Astuti, S.E., M.Ak., Akt., dan Kaprodi Kewirausahaan Bahri S.E., M.M., serta Editor in Chief Jurnal Entrepreneurship Bisnis Manajemen Akuntansi (E-BISMA) Cahya Purnama Asri, S.E., M.M. Para peserta raker menyepakati program-program kerja tahun 2023-2024 di tingkat dekanat dan program studi di FE UWM. ©️HumasUWM

Leave a Reply